Jumat, 03 Agustus 2012

Kamis, 2 Agustus Guru-guru SD Negeri 02 Paduraksa mengantar seorang guru yang berpindah tugas ke tempat kerja baru di SD Negeri 03 Widuri. Beliau yaitu Ibu Sri Wahyuningsih, A.Ma. Terhitung Sejak 9 Juli 2012 beliau sudah berpindah tempat tugas dari SD Negeri 02 Paduraksa ke SD Negeri 03 Widuri. Karena harus berbenah, berberes-beres menyelesaikan administrasi serta urusan yang berkaitan dengan SD Negeri 02 Paduraksa, barulah pada hari Kamis, 2 Agustus bisa secara resmi dan simbolis beliau Ibu Sri Wahyuningsih berpindah tugas di tempat yang baru dengan diantar bapak dan ibu guru SD Negeri 02 Paduraksa.
Harapan kami semoga di tempat yang baru Ibu Sri Wahyuningsih dapat melaksanakan tugas dengan baik bahkan lebih baik lagi dari saat mengajar di SD Negeri 02 Paduraksa. Sesuai quotes yang ditulis pada Postingan sebelumnya, semoga komunikasi tetap ada dan tidak ada saling lupa.
SELAMAT BERTUGAS DI TEMPAT BARU!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman